AutoCAD Electrical merupakan sistem berbasis project. Proyek adalah seperangkat gambar listrik yang saling terkait. File proyek mencantumkan nama file gambar AutoCAD dalam bentuk set gambar. Anda memang bisa mempunyai proyek sebanyak mungkin, tetapi hanya satu proyek yang aktif dalam satu waktu.
Dalam toolset ini, sebuah proyek dapat mengarsipkan beberapa hal, yakni:
- File berupa teks dengan path dan nama apapun, diikuti ekstensi .WDP.
- Daftar lengkap path untuk setiap gambar yang masuk dalam proyek.
- Struktur folder yang didefinisikan dalam Project Manager. Struktur folder mengatur gambar-gambar untuk dipakai pada toolset.
- Deskripsi, bagian, dan sub-bagian yang ditetapkan untuk setiap gambar.
- Pengaturan default yang bisa menjadi referensi ketika gambar baru dibuat dan ditambahkan pada proyek.
Project Manager merupakan sebuah alat yang diberikan untuk memudahkan Anda bekerja dengan proyek-proyek dan gambar-gambar di dalamnya. Mirip sebuah palet, Project Manager memungkinkan proyek tetap berada di layar meskipun Anda tengah menjalankan perintah lain. Anda dapat menggunakan Project Manager untuk:
- Membuat, membuka, dan mengubah proyek
- Mengubah pengaturan proyek
- Membuat, membuka, dan preview gambar
- Menambah gambar pada proyek
- Mengubah urutan gambar
- Menerbitkan proyek
- Memperbarui blok judul pada gambar dalam proyek
- Menjalankan tugas-tugas tertunda pada proyek
Adapun langkah-langkah membuat sebuah proyek adalah:
- Anda bisa melakukan salah satu cara di bawah ini.
- Klik New Project pada ikon Project Manager
- Klik kanan pada bagian bawah cabang Project Manager dan pilih New Project
- Klik panah pada menu drop-down Project dan pilih New Project.
- Ketik nama untuk proyek baru Anda.
- Pilih atau buat directory proyek. Jika Anda membiarkan kolom ini kosong, file WDP akan dibuat di lokasi yang sudah ditentukan di file WD. ENV.
Sementara, jika Anda ingin membuka sebuah proyek, cukup memilih Open Project dan cari proyek dengan file .WDP.
Untuk membuka proyek yang baru-baru ini digunakan, Anda bisa langsung memilih dari deretan proyek terakhir dibuka pada bagian atas. Jadi, Anda tidak perlu browsing file satu per satu. Daftar proyek yang terakhir Anda kerjakan disimpan dalam bentuk file teks dengan nama lastproj.fil di subdirektori pengguna.
Cara memulai Projects di AutoCAD Electrical cukup mudah, bukan?
Jika Anda ingin mempelajari dan memahami lebih dalam tentang mengelola project dengan AutoCAD Electrical, Anda bisa mengikuti pelatihan AutoCAD bersertifikasi yang diselenggarakan oleh Solusi melalui link di bawah ini.